Disiplin Diri

Bantu aku untuk bertanggung jawab pada diri sendiri

Membantu anak untuk belajar bagaimana mengontrol dirinya adalah salah satu bagian yang paling menantang sebagai orang tua. Kita semua ingin pergi keluar menikmati kehidupan normal kita dengan memiliki kepercayaan bahwa anak kita akan berkelakuan baik dan mampu mengatasi berbagai situasi sosial. Anda dapat mencipataan keadaan dimana ananda dapat mengembangkan disiplin diri dengan mengikuti tiga langkah sederhana berikut:

Ciptakan lingkungan yang membantu perkembangan disiplin diri

Hubungkan ananda dengan kehidupan yang berlangsung di sekitarnya dengan melibatkannya dalam kegiatan keterampilan hidup dan berikan kesempatan ia untuk memilih.

Beri kesempatan bagi anak untuk terlibat dalam aktivitas di rumah dengan memberikan waktu sesuai kecepatannya dan menghargai pilihan pekerjaan dan permainan yang ia inginkan.

Kegiatan Keterampilan Hidup

Anda mungkin tidak menikmati membersihkan atau mencuci piring, tapi anak kecil sangat menyukai hal tersebut. Bisa terlibat dalam aktivitas di rumah membantu mereka merasa menjadi bagian dari keluarga dan menjadi sadar bahwa ia bertanggung jawab atas segala perbuatannya.

Klik pada tautan berikut untuk menemukan bagaimana melibatkan ananda dalam kegiatan keterampilan hidup di rumah.

Membuat Pilihan

Ketika ananda diperkenankan untuk membuat pilihan untuk dirinya sendiri, ia mulai mampu berpikir untuk dirinya dan hal ini membimbingnya membuat pilihan-pilihan untuk hal-hal yang ingin ia lakukan sendiri. Membuat pilihan tentang hal yang ingin ia lakukan merupakan langkah pertama untuk mengembangkan disiplin diri.

Klik tautan berikut untuk menemukan bagaimana cara untuk membantu ananda membuat pilihan

Membuat Kesalahan

Kita belajar lebih banyak dari kesalahan yang kita perbuat daripada sesuatu yang berjalan dengan baik. Hal ini benar adanya, terutama pada anak-anak yang sedang dalam proses belajar mengontrol diri mereka sendiri.

Klik tautan berikut untuk menemukan bagaimana merespon ketika anak anda membuat kesalahan sehingga ia bisa merasa nyaman belajar dari kesalahan tersebut yang kemudian oleh karena itu ia dapat perlahan mengontrol dirinya.

Menetapkan Batasan

Anak-anak harus memahami apa yang diizinkan dan yang tidak untuk mereka lakukan. konsistensi terhadap batasan, membantu mereka untuk merasa aman dan memberikan mereka contoh perilaku yang pantas.

Klik tautan berikut untuk menemukan cara bagaimana mengatur batasan yang dapat diprediksi dan kosisten yang akan membantu akan mengembangkan disiplin diri.

Kesadaran Perilaku

Anak yang masih sangat kecil tidak sadar dengan bagaimana ia berprilaku. Mereka tidak dapat berpikir tentang apakah mereka boleh melakukan hal tertentu atau tidak. Ketika kesadaran mulai muncul pada diri anak, anda dapat membantunya untuk mulai menyadari bagaimana sebuah tindakan dapat memperngaruhi orang lain, hal ini akan dapat membantunya untuk mulai melakukan refleksi terhadap perilakunya.

Klik tautan berikut untuk menemukan bagaimana cara membantu ananda untuk mulai menyadari perilaku dirinya.